...
Kuwol adalah bahasa Lampung dari tutut. Tutut adalah sejenis keong sawah yang memiliki cangkang berwarna kehitaman dan berukuran cenderung kecil, biasanya berada pada air yang mengalir kecil di area persawahan atau
siring/jalur irigasi. Keong ini banyak dijumpai di berbagai daerah di Nusantara, tak heran banyak daerah juga yang mempunyai olahan makanan dari binatang kecil ini. Di banyak daerah kuwol/tutut ini memang biasa dimasak santan, tak terkecuali di Lampung yang terkenal dengan sebutan gulai taboh Kuwol. Gulai taboh adalah sebutan untuk masakan kuah yang bersantan, dan kuwol adalah tutut. Berikut resepnya:
...
Bahan-bahan:
3 canting tutut
Kunyit
Cabe merah
Cabe rawit
Daun salam
Lada
Ketumbar
Laos
Serai
Jahe
Kemiri
Bawang merah
Bawang putih
Garam
Santan
Air secukupnya
...
Cara Memasak:
-Bersihkan tutut terlebih dahulu, potong bagian belakang tutut, bila perlu rendam tutut satu malam terlebih dahulu agar kotorannya keluar.
-Siapkan bumbu yg siulek, cabai merah, rawit, kunyit, jahe, kemiri, bawang merah n bawang putih, lada, garam, dan ulek sampai halus.
-Setelah itu tumis bumbu tersebut. Masukkan serai dan laos yg sudah di geprek serta daun salam dan tumis hingga wangi.
-Setelah wangi, masukkan santan dan aduk2 sembari ditambahkan air sedikit2...(sesuai selera mau kental atau encer)
-Setelah itu masukkan tutut ke dalam kuah. Masak hingga mendidih sampai cangkang tutup bagian depan tutut terlepas dan icip rasa, jika sudah pas gulai tutut siap di hidangkan 😍😍😍
[gallery ids="638,639,640,641,642,643,644" type="rectangular"]
...
Khadu saka nihan mimin ji mak tungga gulai kuwol, mati bangik nihan tibayangko ngecup-ngecup kuwol no, sampai bibikh munyuk-munyuk 😘😘😘😂😂😂 kuahni taboh weeeee... 😍😍😍 Api kik hani kuti, gelakh kanikan ji puakhi?
...
Sumber foto:
-prfmnews .com
-youtube .com
-cookpad .com
-makanajib .com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jika ingin bekomentar mengenai artikel Ini, silahkan berkomentar dengan baik dan santun: